Pada kesempatan ini kami akan menyajikan kata mutiara tentang motivasi dan semangat hidup. Semoga kata-kata ini dapat memberikan pengaruh baik dalam hidup anda. Selamat menikmati.
1. Kita semua sedang mencari, mencari hal-hal yang bisa memberikan motivasi hidup
2. tanpa semangat hidup, anda akan hidup dalam kegelapan, berjalan dalam kegelapan, dan menuju ke arah gelap yang tak di inginkan.
3. Jagalah motivasi dan semangat hidup kalian, agar hari-hari yang anda lewatkan menjadi hari-hari yang dapat anda banggakan, dapat anda syukuri, dapat anda jadikan bahan inspirasi.
4. Hidup itu menyedihkan, jika kita fokus pada kesedihannya. Dan hidup itu sangat mengairahkan jika kita fokus pada aliran semangat kehidupan.
5. Dalam hidup anda akan diberikan beberapa musibah. Musibah yang membuat perasaan anda bersedih. Tapi begitu anda memberanikan mulut anda untuk tersenyum, kesedihan tadi akan hilang dalam sekejap.
6. hidup adalah seni mencari sesuatu yang bisa disyukuri. Orang yang paling bahagia hidupnya adalah orang yang menemukan banyak hal untuk disyukuri. Dan orang menderita adalah orang yang tak mampu melihat hal yang pantas disyukuri.
7. setetes cinta akan membuat motivasi hidup tetap bertahan. Dan cinta yang melimpah akan membuat semangat hidup berkobar.
8. kegagalan adalah hal yang mematahkan semangat, tapi juga bisa membakar semangat jika anda memperlakukannya dengan tepat.
9. Sebagaimana tubuh yang terus bertumbuh, keahlian, pengetahuan, dan pengalaman anda juga harus senantiasa bertumbuh.
10. Untuk menjadi berani, anda hanya membutuhkan 3 hal. Yang pertama melakukan langkah pertama. Yang kedua melakukan langkah kedua, yang ketiga ulangi hal yang pertama.
11. Hidup tak seindah di negeri hayalan. Tapi keindahan hidup lebih nikmat terasa daripada sebuah hayalan.
12. Hidup selalu berputar, tak ada kepedihan yang bertahan selamanya. Saat anda merasakan kepedihan beberapa saat kemudian anda akan merasakan kebahagiaan.
13. hidup akan memberikan anda 1000 alasan untuk bersedih jika pikiran anda negatif. Dan jika anda pikiran anda positif kehidupan akan memberikan anda jutaan alasan untuk berbahagia.
14. Renungilah hidup ini, karena tanpa merenung anda tak akan mengetahui hakekat dari hidup anda.
15. anda akan selalu menemukan perbedaan. Tanpa perbedaan mungkin hidup tak pernah bergerak maju.
16. Jangan berdoa untuk berbahagia terus menerus. Karena hidup yang ideal memerlukan beberapa kesedihan, kepedihan, dan musibah untuk menjadikan kehidupan anda lebih bergairah.
17. Banyak orang jujur yang justru berbohong saat ditanya soal rasa syukur. Mereka berkata tidak memiliki hal yang pantas disyukuri, padahal faktanya mereka memiliki ribuan hal.
18. Hidup memiliki jutaan peluang. Dan manusia yang tak mengerti cara kerja kehidupan hanya melihat satu peluang.
19. Tuhanlah yang menciptakan kehidupan. Jika anda ingin kehidupan yang indah mintalah pada tuhan, bukan pada yang lain.
20. Hidup itu indah. setiap nikmat yang ada membuat kita merasa bersyukur. Dan setiap musibah yang datang semakin menambah alasan kita untuk terus bersyukur.
Semoga kata-kata mutiara ini dapat memberi anda motivasi dan semangat hidup. Sampai jumpa di kesempatan berikutnya.
http://www.bijakkata.com/2013/09/Kumpulan-Kata-kata2-Mutiara-Bijak-Motivasi-Semangat-Hidup.html
Posting Komentar